Menunggu Hadirmu - Catridge Klip

Monday, 1 September 2008

Ramadhan Akhirnya Datang Lagi


Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Saudara-saudaraku muslim seiman dan seagama di seluruh belahan bumi Illahi yang menciptakan segala sesuatu dan segala isinya. patutlah kita ucapkan rasa syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat taufik serta hidayah Nya kepada kita sehingga kita masih bisa mendapati bulan yang penuh dengan barokah ini dalam keadaan yang sehat, tentunya tak lupa sholawat wajib kita haturkan kepada junjungan kita baginda Rasullullah Muhammad SAW. beliau yang telah menyadarkan kita dari zaman kebobrokan menuju jalan yang mempunyai makna dan tujuan dari hidup kita. senang rasanya hamba bisa mendapati bulan dimana seluruh umat Islam di dunia utamanya yang beriman kepada Allah SWT melaksanakan Ibadah puasa. Karena sesungguhnya perintah berpuasa hanyalah untuk orang-orang yang beriman saja, bukan seluruh manusia. hal ini sering kita dengar yaa ayyuhal ladziina amanu bukan yaa ayyuhall ladzina naas. maka berutunglah saudaraku yang masih bisa mendapati bulan di mana satu bulan dalam setahun lebih mulia dari 11 bulan lainnya.
masih banyak saudara kita yang tdak bisa mendapati bulan yang mulia, di bulan Ramadhan ini segala amal perbuatan kita di lipat gandakan. yang tadinya amal perbuatan kita cuman di ganjar 1 sekarang dilipatkan menjadi 70 kali. gimana gak luar biasa itu, namun sebaliknya apabila kita berbuat dosa maka dosa kita juga akan dilipat gandakan menjadi 70 kalinya....
huhh... kenapa??
karena di bulan puasa kita tahu kalo apa yang kita berbuat itu merupakan suatu dosa maka 2 kalilah dosa kita itu, coz kita tahu kalau itu dosa kenapa masih kita lakukan!! nah sesungguhnya orang yang tau dosa tetapi masih ia lakukan maka 2 kalilipat dosa yang diperolehnya...
huhhh... takut yaa..
sesungguhnya berbuat baik itu lebih mudah dari pada berbuat kejahatan, padahal di hati kita sebenarnya sudah ada alarm kalau kita melakukan kejahatan! apakah alarm di dalam hati kita sekarang sudah tiada lagi ya... sehingga orang dengan mudah melakukan berbagai macam kejahatan dan dosa... kenapa hal ini mudah terjadi!! misalnya kita mencuri untuk pertama kalinya pasti didalam hati merasa aneh, suasana tidak tenang, jantung berdebar kencang. bukankah ini pertanda bahwa apa yang telah kita lakukan itu adalah salah? mengapa demikian....
hal ini akan berlanjut pada kejahatan lain.. sehingga hati kita tidak bisa berdetak kembali untuk memperingatkan kita, karena dalam hati kita sudah merasa beku dan menjadi batu... keras bagaikan karang yang tajam... ketahuilah saudaraku bahwa ketenangan batin dan kedamaian dalam hati bukanlah karena harta yang melimpah, rumah mewah, mobil banyak, istri 2 atau yang lainnya yang berbau unsur duniawi yang berlebih... akan tetapi sesungguhnya kenikmatan kedamaian sejati adalah apabila kita bisa tidur dengan nyaman tanpa beban pikiran, yakin dan percaya bahwa apa yang ada di dalam dunia ini bukan milik kita hanya merupakan titipan dari sang Maha Pencipta Allah SWT. dengan meyakini hal itu maka hidup di dunia ini akan terasa indah... akan terasa damai... akan tenang dalam beraktifitas... bisa hidup rukun dengan tetangga kita.. IsnyaAllloh hidup kita akan bermanfa'at bukan hanya di dunia namun di akherat kelak. karena sungguh orang yang paling mulia adalah orang yang bisa bermanfa'at untuk orang lain...
yapp mungkin ini suatu pertanda bahwa dunia ini akan segera berakhir. cobalah kita mengkaji diri kita masing-masing apa saja yang telah kita perbuat hari ini?? sudahkah kita melakukan kebajikan hari ini....

ini hanyalah coretan dari apa yang aku fikirkan hari ini....barang kali dapat bermanfa'at buat saudara-saudaraku seiman seagama. karena aku hanyalah Hamba Alloh yang dosanya lebih banyak dari pada amal perbuatannya, mudah mudahan Allah mengampuni dosa kita dan nantinya meletakkan kita pada jannah syurga yang paling kita is\dam-idamkan....
semoga amal perbuatan kita di bulan suci ini mendapatkan hidayah dari Nya dan rohmat selalu menyertai kita.. aku ucapkan met menunaikan ibadah puasa..... semoga bisa sampai tuntas..

sekian

wassalamu'alaikum Wr. Wb..

0 comments:

Post a Comment

Catridge Band - Hiasi Diriku dengan terangmu

Catridge - Tentang Dia